Toyota Astra Motor dan Astra Daihatsu Motor resmi memasarkan varian terbaru dari SUV kembar mereka yaitu Toyota Raize dan Daihatsu Rocky yang kini menggunakan mesin 1.200 cc non turbo. Varian ini dihadirkan sebagai pelengkap varian 1.000 cc turbo yang hadir lebih dulu April 2021.

Mulanya, varian 1.200 cc ini akan dihadirkan di awal semester kedua 2021. Namun karena permintaan pasar yang begitu besar, rilis varian ini akhirnya dipercepat di bulan Juni.

Sebagai varian yang diposisikan di bawah varian 1.000 cc turbo, Raize dan Rocky 1.200 cc tentunya memiliki beberapa perbedaan selain di bagian mesin. Apa saja perbedaan dari versi 1.200 cc dan 1.000 cc?

Toyota Raize 1.2 G, Bedanya Tipis!

Untuk Toyota Raize versi 1.200 cc, Toyota hanya menghadirkan 1 buah versi yaitu Raize 1.2 G dengan pilihan transmisi manual 5 percepatan atau CVT. Secara umum, perbedaan paling terlihat ada di bagian eksterior.

Paling terlihat adalah warna handle pintu di versi 1.2 G kini sewarna dengan bodi, sedangkan di versi 1.0T G diberi warna chrome. Selain itu Raize 1.2 G menggunakan pelek 16 inci berwarna silver yang berbeda dengan Raize 1.0T G yang dibekali pelek 17 inci dual tone silver-hitam.

Head unit 8 inci pada Toyota Raize 1.2 G

Di bagian interior, satu-satunya perbedaan terdapat pada head unit di mana Raize 1.2 G mendapat head unit berukuran 8 inci sementara di versi turbo kebagian head unit 9 inci. Selain itu, keduanya tetap mendapat berbagai fitur seperti AC digital dan panel instrumen digital dengan layar TFT full color 7 inci.

Mesin yang digunakan sendiri adalah mesin baru berkode WA-VE berkapasitas 1.198 cc dengan konfigurasi 3 silinder segaris yang menghasilkan tenaga 88 PS dengan torsi 112,7 Nm pada 4.500 Nm.

Pilihan warna two-tone yang hadir di versi 1.0 turbo juga ditiadakan di versi 1.2 G. Meski begitu ada 7 warna yang bisa dipilih yaitu hitam, abu-abu metalik, merah, silver metalik, turquoise, putih, dan kuning.

Daihatsu Rocky 1.2, Pilihan Lebih Terjangkau

Jika pada Raize 1.2 hanya ada 1 varian, maka di Daihatsu Rocky 1.2 ini terdapat 3 buah varian yang bisa dipilih oleh konsumen. Mulai dari M yang diposisikan sebagai varian termurah hingga varian ADS yang memiliki body kit spesial. Ketiga varian ini juga memiliki opsi transmisi otomatis CVT dan manual 5 percepatan.

https://cms.daihatsu.co.id/uploads/productvariant/1623911852932.png
Daihatsu Rocky 1.2 M, gunakan pelek kaleng

Pada Rocky 1.2 M, banyak fitur yang didowngrade demi menekan harga jual. Seperti di eksterior di mana kini menggunakan lampu utama halogen, handle pintu sewarna bodi, pelek kaleng dengan ban 205/65 R16. Bahkan fitur pengaturan spion secara elektrik juga ditiadakan di varian ini.

Bagian interior juga mendapat pengurangan. Seperti di bagian speedometer yang kini menggunakan optitron analog dengan MID, AC yang menggunakan kenop putar, serta audio yang kini hanya memiliki 2 buah speaker dan head unit 7 inci dengan dukungan Android Auto dan Apple CarPlay.

Sementara di varian 1.2 X dan ADS tak memiliki perbedaan yang begitu signifikan di antara keduanya. Keduanya sudah memiliki lampu utama LED, fog lamp, pengaturan spion elektrik, serta dilengkapi dengan panel instrumen full digital. Perbedaan utama adalah versi ADS dilengkapi dengan bodykit.

Rocky 1.2 ditenagai mesin berkode WA-VE berkapasitas 1.198 cc dengan konfigurasi 3 silinder segaris yang menghasilkan tenaga 88 PS dengan torsi 112,7 Nm pada 4.500 Nm.

Harga Raize dan Rocky 1.2

Baik Toyota Raize dan Daihatsu Rocky 1.2 sudah masuk ke dalam skema diskon PPnBM 100 persen yang diperpanjang hingga Agustus mendatang. Yang menarik, kini harga Daihatsu Rocky berada mulai dari Rp 180 jutaan untuk varian M sedangkan Toyota Raize 1.2 G bakal dijual mulai dari Rp 202 juta.

Berikut adalah detail perkiraan harga Toyota Raize 1.2 dan Daihatsu Rocky 1.2 setelah mendapat diskon PPnBM 100%

Toyota Raize

  • 1.2 G M/T Rp 202 jutaan
  • 1.2 G CVT Rp 215 jutaan

Daihatsu Rocky

  • M MT: Rp 178,9 juta
  • M CVT: Rp 194,6 juta
  • X MT: Rp 191,3 juta
  • X CVT: Rp 207 juta
  • ADS MT: Rp 199,3 juta
  • ADS CVT: Rp 215 juta

Leave a Comment

Your email address will not be published.